Minggu, 29 Mei 2016

Harapan dan Cita-cita Pemuda Purbalingga

PURBALINGGA - HUT Purbalingga yang ke 185 tahun kali ini begitu semarak dari sederet kegiatan yang mewarnai di pusat kota Purbalingga. Bahkan, sampai tank Korp Marinir Angkatan Laut pun ikut meramaikan HUT Purbalingga di tahun 2015. Selain itu, di hari Sabtu (19/12) dan Minggu (20/12) pun masih banyak acara yang akan berlangsung dari Festival kuliner sampai pertunjukan dari Hello Band.

Acara yang digelar di alun-alun, GOR Mahesa Jenar dan GOR Goentoer Darjono itu berhasil minat masyarakat yang tinggi. Terbukti, hari ini saja, Jumat (18/12). Masyarakat sudah tumpah ruah di alun-alun untuk menyaksikan Festival Ebeg.

Tak lepas dari itu pemuda Purbalingga pun menaruh banyak harapan di HUT Purbalingga ke 185 Tahun ini. Ketua Umum Gemalingga Awang Adin N berharap seiring bertambahnya usia Purbalingga bisa diimbangi pula dengan pemerataan kesejahteraan di kota tercinta ini, pendidikan masih menjadi isu yang konsisten yang akan kami perjuangkan agar masyarakat purbalingga lebih beradab.

(Kabare Bralink/Istimewa)
Beberapa Pemuda Purbalingga yang menaruh harapan besar untuk perubahan pendidikan di Purbalingga
HUT Purbalingga kali ini cukup menarik dimana Purbalingga tanggal 9 Desember lalu baru melaksanakan Pilkada, otomatis Purbalingga di awal tahun bakal memiliki pemimpin baru sehingga menjadi tantangan bagi calon terpilih mampu menyelesaikan problematika yang ada di Purbalingga.

Wakil Ketua KNPI Purbalingga Dhimas Agung Ramadhan berharap agar pemimpin baru Purbalingga mampu menjadi kado baik bagi Purbalingga.


Jangan sampai pemimpin baru kita tidak amanah, alih-alih bisa jadi kado buruk buat Purbalingga, kami sebagai pemuda mengingatkan kepada pemimpin yang baru agar dalam membangun Purbalingga tidak sekedar hanya membangun Gedung dan mengaspal jalan tapi bagaimana merubah paradigma masyarakat.” ungkap Dhimas.

Karena memang di Purbalingga masih banyak anak-anak yang putus sekolah dengan alasan tidak mampu dengan biayanya. Semoga dengan adanya pemimpin yang baru, pendidikan di Purbalingga pun kian membaik. Anak-anak yang kurang mampu, mereka harus terus melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

(Kabare Bralink/Ery)
Sumber: http://www.kabarebralink.com/2015/12/harapan-dan-cita-cita-pemuda-purbalingga.html

0 komentar:

Posting Komentar